Terence Reese, The Greatest Bridge Player and Author dari Inggris

Mendiang John Terence Reese adalah pemain dan penulis bridge terbesar dari Inggris. Dilahirkan pada tahun 1913 di Epsom Surrey Inggris dan meninggal, Reese meninggal pada 29 Januari 1996. Reese kecil sudah mulai bermain kartu pada usia 3 tahun dan belajar bridge pada usia 7 tahun. Hobby ini berlanjut hingga dia menjadi mahasiswa di Oxford. Setamat kuliah, Reese sempat bekerja selama setahun, sebelum akhirnya dia mencurahkan karirnya di dunia bridge.

 

Disamping sebagai pemain bridge yang handal, Reese adalah juga seorang penulis yang produktif. Tulisan-tulisan digemari pembaca baik yang dipublikasikan lewat koran-koran maupun dalam buku-buku karyanya yang mencapai 90 jilid. Tulisannya enak dibaca dan dia menjelaskan dengan sangat gamblang.
 

Beberapa karyanya yang fenomenal adalah: Master Play, Reese on Play, Play These Hands with Me, dan serial kocak The Abbot.

Papan ini berikut ini terjadi dalam sebuah permainan Rubber Bridge dan seperti terlihat penawaran yang berlangsung kurang scientific namun tetap mendarat pada kontrak yang tepat.

Penawaran berlangsung sbb:

UTSB
1D ?!pass1S2C
3Cpass3Spass
4Spasspasspass
Barat memulai permainan dengan ♣K dan inilah kartu dummy dan deklerer.
 
Dummy
♠ K95
♥ AK6
♦ K1074
♣ A83

 

Deklerer
♠ AQ642
♥ 1084
♦ A6
♣ 1075

 
4♠ lead ♣K.

Seperti terlihat bahwa ada 2 loser club, satu loser heart, dan tergantung pembagian spade diluar. Seperti diduga, spade terbagi pincang 4-1 sehingga entah dari mana bisa didapatkan 10 trik.

Takut club terbagi 6-1, Reese langsung memenangkan trik pertama dan Timur ikut dengan ♣2 (sinyal standard). Reese kemudian melanjutkan dengan ♠A dan ♠K, namun timur diskad pada putaran kedua.

Bagaimana rencana anda?

Ikuti bagaimana Reese bisa menyelesaikan kontrak ini dengan indah pada video berikut ini  MEET THE MASTER – TERENCE REESE. Sebuah penyelesaian yang kami duga diluar perkiraan rekan-rekan pembaca.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Noldy George's Grand Slam with Grand Coup

Teriakan Yang Nyaring

Untukmu Bridge Indonesia